Home / Internasional / Olahraga

Senin, 3 Januari 2022 06:05- WIB

Hasil Liga Inggris : Chelsea vs Liverpool 2-2

Pesepakbola Liverpool Diogo Jota (20) dibayangi Pesepakbola Chelsea, N'Golo Kante. Foto/Twitter/Liverpool

Pesepakbola Liverpool Diogo Jota (20) dibayangi Pesepakbola Chelsea, N'Golo Kante. Foto/Twitter/Liverpool

MAKASSAR, MERATA.NET- Big match yang mempertemukan Chelsea melawan Liverpool harus berakhir imbang 2-2 pada pekan ke-21 di Stamford Bridge, Minggu (2/1/2022) malam.

Duel dua klub penghuni papan atas klasemen ini berlangsung seru. Kedua tim saling adu serangan dan banyak peluang tercipta.

Pencetak gol Chelsea berasal dari pemainnya Cristian Pulisic dan Matteo Kovacic sementara gol-gol Liverpool lewat Sadio Mane serta Moh Salah.

Di babak pertama kedua tim langsung saling menekan. Namun Liverpool yang mendapat peluang pertama di menit ke-5 lewat Moh Salah.

Mane mencuri bola di tengah lapangan dan melancarkan serangan balik dari kiri. Ia melepas umpan silang datar ke tengah kotak penalti dan disambar Salah. Namun bola masih bisa ditepis Mendy kiper Chelsea.

Seakan tak mau kalah, Chelsea juga menciptakan peluang di menit ke-7. Trent Arnold yang membuang bola di kotak penalti berhasil di blok Kai Havertz. Bola liar ke arah Pulisic yang berdiri bebas di tengah kotak penalti. Namun ia kemudian gagal melewati hadangan kiper Liverpool Kelleher.

Baca Juga  Hanya Menang Tiga Kali Selama Balapan MotoGP 2024, Jorge Martin Juara Dunia!
Gol Chelsea yang dicetak oleh Cristian pulisic (10). Foto/Chelsea

Gol akhirnya tercipta untuk tim Liverpool pada menit ke sembilan. Chalobah gagal menyapu bola dengan baik sehingga jatuh dikaki Sadio Mane yang kemudian masuk ke kotak penalti, mengecoh Mendy dan menjebol gawang The Blues dengan tendangan kaki kirinya. 0-1

Liverpool bahkan kembali menjauh 0-2 di menit ke-28. Kali ini lewat aksi Moh Salah. Menerima umpan Trent Arnold. Pemain Mesir ini mengecoh Marcos Alonso di kotak penalti dan akhirnya menaklukkan Mendy dengan mudah di tiang dekat. 0-2.

Tertinggal dua gol membuat Chelsea makin melakukan tekanan ke area pertahanan tim tamu. Gol balasan akhirnya tercipta di menit-42 lewat Matteo Kovacic.

Bola free kick Alonso dari sisi kiri bisa ditepis Caoimhin Kelleher. Bola muntah kemudian disambar tendangan voli Kovacic dan bersarang ke pojok kanan atas gawang Liverpool. Sempat ada pengecekan VAR namun pada akhirnya gol tetap disahkan. 1-2.

Baca Juga  FOTO: Cristiano Ronaldo Resmi Diperkenalkan Publik Arab Saudi

Skor berubah 2-2 setelah Cristian Pulisic mencetak gol jelang berakhirnya babak pertama. Ngolo Kante memberikan umpan pada Pulisic, yang masuk ke kotak penalti dan melepas tendangan kaki kiri. Bola bersarang ke pojok kiri atas gawang Liverpool tanpa bisa dihalangi Kelleher.

Di babak kedua, laga kembali berlangsung seru dengan berbagai peluang yang tercipta dari kedua tim. Tuan rumah terlihat lebih dominan menekan tim tamu. Namun tak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-2 bertahan hingga waktu usai.

Chelsea masih berada di posisi kedua dengan koleksi 43 poin dari 21 laga. Sementara Liverpool ada di peringkat ketiga dengan raihan 42 poin. (*)

Share :

Baca Juga

Olahraga

PSM Makassar Pulangkan Andy Harjito ke Borneo

Olahraga

RANS FC Tunjuk Francis Wewengkang Careteker

Olahraga

Dunia Harapan School Cup II 2023 Dibanjiri Peserta, Pertandingkan 11 Cabang Olahraga dan Seni

Internasional

Andi Mozaik Avanezka: Anak Indonesia yang Juara 2 Lomba Ice Skating di Kazakhstan

Olahraga

Big Match Lawan Persipura, Syamsuddin Batola : Kami Siap

Olahraga

Dua Pebalap Indonesia Ukir Prestasi di Ajang WSSP 300 WorldSBK 2024 Magny Cours dengan Naik Podium Juara

Hiburan

Di Konser Southeast Serenade, Tumming Abu Bentangkan Bendera Palestina

Internasional

FIFA World Cup U-17: Indonesia Tahan Imbang Ekuador 1-1