BALIKPAPAN, Merata.Net – PSM Makassar gagal meraih poin penuh di pekan ke-4 BRI Liga 1 2024/2025 setelah hanya bermain imbang 0-0 melawan Persib Bandung di Stadion Batakan, Rabu (11/9/2024).
Tambahan satu poin ini membuat PSM Masih berada di pucuk klasemen sementara dengan koleksi 10 poin. Sementara Maung Bandung julukan Persib mengemas enam poin dari empat laga dan nangkring di posisi tujuh klasemen Liga 1 2024/2025.