Home / Politik

Kamis, 27 Januari 2022 - 08:23 WIB

IAS Siapkan Sekret Representatif Jika Nahkodai Demokrat Sulsel

Ilham Arief Sirajuddin saat mengikuti menjalani uji kepatutan dan kelayakan bersama ketua umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudoyono via online. Foto/Reza Arifuddin

MAKASSAR, MERATA.NET – Calon Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin (IAS), mengungkapkan telah menyiapkan sekretariat baru yang representatif jika kelak diberi amanah memimpin partai berlambang mercy.

Hal itu diutarakannya saat menjalani uji kepatutan dan kelayakan alias fit and proper test secara virtual di hadapan Tim 3 DPP Demokrat, Rabu (26/1/2022).

“Ketika kami diberikan amanah sebagai Ketua Demokrat Sulsel, akan kami siapkan kantor partai yang representatif dan akan menjadi milik Partai Demokrat Sulsel,” kata mantan Wali Kota Makassar dua periode itu.

Tidak tanggung-tanggung, sekretariat atau kantor Demokrat Sulsel yang disiapkan IAS terletak di pusat Kota Makassar. Lokasi persisnya di Jalan Penghibur, tepat di depan Pantai Losari, salah satu ikon Kota Daeng. Kehadiran sekretariat Demokrat di lokasi keramaian itu diharapkan membuat partai ini bisa semakin dikenal dan dipercaya masyarakat.

“Sekretariat atau kantor yang akan kami siapkan terletak di pusat Kota Makassar, di depan Pantai Losari. Sebagaimana kita ketahui, Pantai Losari adalah jantung kehidupan dan kegiatan masyarakat yang saban hari akan dilewati ribuan orang di depan sekretariat itu. Insya Allah, dari situ kekaguman dan kepercayaan akan kembali ke Partai Demokrat Sulsel,” papar penerima Bintang Jasa Utama itu.

Pengadaan sekretariat merupakan satu dari sedikit program kerja yang digagas IAS dalam upaya mengembalikan kejayaan Demokrat Sulsel. Hal itu masuk dalam program struktural partai lengkap dan terkonsolidasi baik. Dalam program tersebut, salah satunya berfokus pada konsolidasi organisasi partai, baik konsolidasi administrasi maupun konsolidasi sarana dan prasarana, termasuk pengadaan sekretariat.

Pada kesempatan itu, IAS juga memaparkan visi besarnya yakni ‘Semangat Baru Demokrat, Menuju Partai Demokrat Terbuka, Modern, Adaptif, dan Relevan’. Visi itu lantas dituangkan dalam 8 misi alias program kerja. Mulai dari penguatan SDM atau kader, pengabdian kepada masyarakat, hingga pemenangan AHY di Pilpres 2024 dan kader Demokrat di Pilkada 2024.

Sekadar diketahui, ada dua kandidat yang menjalani fit and propert test. Selain IAS, juga ada Ni’matullah alias Ulla. Visi dan misi serta gagasan mereka diuji oleh Tim 3 DPP yang akan menentukan siapa figur yang paling layak untuk memimpin Demokrat Sulsel. Adapun Tim 3 DPP terdiri dari Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Sekjen Teuku Riefky Harsya, dan Ketua BPOKK Herman Khaeron. (*)

Share :

Baca Juga

Politik

Sosper Pelayanan Kesehatan, Hasanuddin Leo Harap Pemerintah Berperan Aktif

Komunitas

Plt Gubernur Sulsel Hadiri 63 Tahun Ormas MKGR

Politik

Ingin Jadi Pendamping NH di Pilgub, Ini Kriterianya

Politik

Temui Konstituen di Kecamatan Rappocini, Cicu dengar Keluh Kesah Masyarakat

Politik

Jusuf Kalla: Memperpanjang Pemilu Melanggar Konstitusi

Politik

Penjaringan Bacaleg Nasdem Terbuka Umum, Yuk Gabung!

Komunitas

AMK Makassar Salurkan Paket Sembako untuk Korban Kebakaran Jalan Abubakar Lambogo

Pemerintahan

Anggota DPR RI Ace Hasan Dorong Taufan Pawe Maju di Pilgub Sulsel 2024