Home / Olahraga / Pemerintahan

Selasa, 11 Juli 2023 06:12- WIB

Gubernur Andi Sudirman Lepas 83 Atlet Pornas Korpri 2023

Makassar, Merata.Net – Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman, melepas 83 atlet yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVI Korpri Tahun 2023, yang akan digelar di Semarang, Jawa Tengah, 13 – 23 Juli 2023. 

Acara pelepasan kontingen Sulsel ini dilaksanakan di Ruang Pola Kantor Gubernur, Senin, 10 Juli 2023.

Baca Juga  Pemkot Makassar dan KPID Sulsel Dukung Program ASO Peralihan TV Analog ke Digital

Andi Sudirman yang juga selaku Dewan Penasehat Kopri berharap para atlet dapat memberikan prestasi terbaiknya. Kedepankan sportifitas, jaga kekompakan dan kekeluargaan, serta jaga nama baik Sulsel.

“Saya harap, selain jadi PNS, juga punya talenta atlet. Semangat, kerja keras, dan berdoa,” pesan Andi Sudirman.

Sementara, Sekretaris Dewan Pengurus Korpri Sulsel sekaligus Ketua Kontingen, Imran Jausy, mengatakan, Kontingen Sulsel akan mengikuti tujuh cabang olahraga dari 10 yang dipertandingkan. Masing-masing, basket, futsal, catur, bulutangkis, tenis lapangan, tenis meja, dan gateball.

Baca Juga  Habiskan Rp30 M dari Bantuan Keuangan, Gubernur Andi Sudirman Resmikan Jembatan Kembar di Parepare

Pelepasan kontingen ditandai dengan penyerahan bendera Kontingen Sulsel dari Gubernur Sulsel kepada Ketua Kontingen, serta pemasangan jaket atlet oleh Gubernur Sulsel. (*)

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Pj Gubernur Bersama Istri Hadiri HUT Takalar ke-64 Tahun

Olahraga

FOTO: PSM Makassar Bermain Imbang 1-1 Melawan OTP 37 Mamuju

Pemerintahan

Wujudkan Makassar Sombere and Smart City, Dinas Kominfo Gelar Monev Perkembangan SPBE

Pemerintahan

Pemkot Makassar Raih Penghargaan Pelayanan Administrasi Kependudukan dari Gubernur Sulsel

Pemerintahan

Menag Yaqut Terbitkan Pedoman Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala

Pemerintahan

Hari ini Rakorsus Pemkot Makassar Hadirkan Enam Pembicara dari Lima Negara, Bahas Soal Low Carbon City

Pemerintahan

Buka Lomba Masak B2SA Indira Yusuf Himbau Sajikan Menu Bergizi

Pemerintahan

Gubernur Sulsel Sambut Kunjungan Wapres Ma’ruf Amin