Home / Pemerintahan

Rabu, 2 Maret 2022 23:19- WIB

Cara Camat Alamsyah Menikmati Isra Mikraj di Wilayahnya Kecamatan Tallo

Makassar, Merata.Net – Dengan gestur tubuh yang energik dan penuh semangat saat membawakan sambutan, Camat Tallo Alamsyah Sahabuddin, S.STP, M.Si tuai respon positif dari pengurus dan jamaah di tiga masjid yang menggelar acara Isra Mikraj, (28/2/2022).

Pada kesempatan pertama di Masjid Babut Taubah Kelurahan Rappojawa, Camat yang baru sekitar dua bulan menjabat ini memberikan apresiasi kepada panitia pelaksana yang didominasi anak muda.

” Inilah kesempatan para pemuda berkreasi dalam kegiatan syiar Islam dan akan menjadi tonggak bersejarah bagi mereka untuk terus menempa diri sebagai pelanjut estafet kepemimpinan di masa depan”, Tuturnya.

Baca Juga  Wali Kota Makassar Resmi Membuka Toyota Expo 2022

Sementara itu pada acara kedua di Masjid Raodhatul Jannah Kelurahan Rappokalling, Sosok visioner yang sementara mengambil program Doktoral di Universitas Negeri Makassar ini, mengajak para jamaah dan warga yang hadir untuk mendukung penuh program pemerintah Kota Makassar di wilayahnya.

” Bapak/Ibu lah yang menjadi corong pemerintah dalam mensosialisasikan dan menjalankan kegiatan agar berjalan sukses dan tepat sasaran”, Lanjutnya.

Saat kesempatan terakhir di Masjid Awaluddin Kelurahan Tallo, harapan besar dititipkan di pundak seluruh elemen masyarakat Kecamatan Tallo yang hadir.

Baca Juga  Jalan Santai Sulsel Anti Mager Berlangsung Meriah di Jeneponto

” Saya masih buta dan tuli di Kecamatan Tallo, baru dua bulan menjabat dan sebelumnya tak pernah berkarier di Tallo. Saya percaya Bapak/Ibu yang akan menjadi mata dan telinga saya, dan menyampaikan informasi yang baik kepada kami untuk kemajuan dan kejayaan Kecamatan Tallo”, Ungkapnya.

Pada kegiatan safari Isra Mi’raj tersebut, Camat Tallo didampingi beberapa Lurah yakni Lurah Rappojawa, Lurah Rappokalling, Lurah Tallo, Lurah Kaluku Bodoa dan beberapa Komunitas Bassi Barania.(Jan)

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan Keuangan Rp25 Miliar ke Pemkab Bulukumba

Pemerintahan

Jaga Keamanan Laut Sulsel, Gubernur Andi Sudirman Dukung Bakamla Bangun Markas

Pemerintahan

TIM Satgas KTR Dinkes Kota Makassar, Pantau Kawasan Tanpa Rokok.

Pemerintahan

Tiga Hari Cuaca Buruk, 22 Warga BTN Kodam III Makassar Mengungsi

Indonesiaku

Penghuni Rusunawa Panambungan Makassar Kecewa Terkait Penerapan Listrik Prabayar

Pemerintahan

Sedang Ibadah Haji, Gubernur Andi Sudirman Silaturahmi Bersama Warga Sulsel di Mekkah

Pemerintahan

PDAM Makassar Setop Sementara Produksi Air, Empat Wilayah Terdampak

Pemerintahan

Wali Kota Danny Tinjau Persiapan HUT RI ke-78 di Anjungan City Of Makassar