Home / Bisnis / Ekonomi

Jumat, 17 Desember 2021 15:32- WIB

Meluncur Januari 2022, Pegadaian Buat Program Petani Berinvestasi Emas

MAKASSAR, MERATA.NET – Pegadaian Kanwil VI Makassar akan kembali meluncurkan program baru untuk mengajak masyakarat berinvetasi melalui tabungan emas. Salah satunya yang disasar nanti adalah para petani.

Sebelumnya, program ini lebih dulu dimulai di Kabupaten Bone sebagai pilot project. Adapun dengan menggandeng Dinas Ketahanan Pangan (DKP) dan Pegadaian melalui Cabang Watampone.

Secara resmi, program ini rencananya akan diluncurkan pada bulan Januari 2022 nanti. Hal itu disampaikan oleh Kabag Humas Pegadaian Kanwil VI Makassar, Andi Irfandi Basri.

Baca Juga  Informa Living Plaza Latanete Berbenah, Hadirkan Konsep Toko Baru

“Insha Allah, Januari program ini akan di lauching dan akan diadakan program pendampingan oleh Pegadaian,” ungkap Andi Irfandi, Jumat (17/12/2021).

Andi Irfandi menjelaskan program itu hadir sebagai solusi bagi para petani agar bisa juga berinvestasi. Sehingga, hasil pertanian tidak hanya dihabiskan untuk hal konsumtif.

“Mengajak petani untuk belajar berinvestasi dengan menabung emas, disiapkan untuk investasi mereka di masa depan,” ucap Andi Irfandi.

“Kegiatan ini diharapkan berlanjut secara berkesinambungan dan dapat menyeluruh sehingga membantu program pemerintah yaitu percepatan pemulihan ekonomi,” jelasnya.

Baca Juga  Brand Kepercayaan Pelanggan, Vinilon Group Kembali Raih Penghargaan Superbrands

Program ini, kata Andi Irfandi, nantinya ada pemetaan soal lahan pertanian yang hasilnya digunakan untuk kebutuhan konsumtif dan investasi emas. Pihaknya mendorong agar pertani menjadikan investasi merupakan sdbuah kebiasaan.

“Luas lahan mereka akan dibagi sedikit untuk menyiapkan lahan utk program ini, dan hasilnya betul-betul di gunakan untuk menabung emas, lokasi yang lainnya yang mereka gunakan untuk konsumtif,” tutupnya. (Gun)

Share :

Baca Juga

Bisnis

Berhadiah Jutaan Rupiah, E-Pro dan Oziel Store Sukses Gelar Mini Tournament Mobil Legends

Bisnis

Tutup Tahun 2024 dengan Kinerja yang Solid, OCBC Konsisten Bukukan Pertumbuhan Laba Double Digit

Bisnis

Dorong Inklusi Keuangan, Kredivo Catat Peningkatan Konsisten Pengguna Berusia Lebih Tua

Bisnis

Pameran Otomotif Terbesar Bertema Merdeka Sale dari Kalla Toyota, Ini Promo Menariknya

Bisnis

Kenalkan Mortar Instan, Kalla Beton Rangkaikan Program CSR Upgrade Skill di Kendari

Bisnis

Toys Kingdom bersama Hot Wheels Boyong Finalis 10 Besar Hot Wheels Legends Tour Dunia 2022 ke Gelaran IIMS 2023

Bisnis

Hyundai Motors Indonesia Umumkan Fransiscus Soerjopranoto sebagai Chief Operating Officer

Bisnis

Agya dan Calya DP Mulai 6 Jutaan Rupiah di Sultra, Saatnya Berlebaran dengan Toyota