Home / Pemerintahan

Minggu, 9 Januari 2022 - 15:05 WIB

Karena Kebiasaan, Alasan Camat Tallo Alamsyah Gemar Temui Warga

MAKASSAR, MERATA.NET – Alamsyah Sahabuddin belum lama menjadi Camat Tallo, Makassar. Namun, dirinya sudah gencar menemui warganya untuk saling berinteraksi.

Alamsyah punya alasan tersendiri mengapa dirinya lebih memilih turun ke warga ketimbang hanya duduk di kantornya. Adalah sudah kebiasannya sejak awal menjabat sebagai Lurah.

Sebagai orang pemerintah, kata pria yang akrab disapa Ancha ini, pihaknya sudah seharusnya melakukan hal tersebut. Sebab, sebagai wujud kepedulian terhadap masyakarat.

“Sebagai kepala wilayah sepatutnya memang kita harus dekat dengan masyarakat. Saya lakukan adalah memperkenalkan diri dan mensosialisasikan program Bapak Wali Kota dan Ibu Wakil Wali Kota Makassar,” jelasnya, Minggu (09/01/2022).

“Tak lupa kami juga mengajak seluruh masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dan mensukseskan program vaksin,” sambung Acha.

Camat Tallo, Alamsyah (duduk kiri) saat bertemu warganya. Foto/Ist

Lanjut, Mantan Camat Makassar ini juga mengatakan bahwa turun langsung ke masyarakat ini adalah cara yang paling efektif. Itu untuk mengetahui kondisi wilayah dan masyarakat.

“Turun langsung ke masyarakat itu kebiasaan yang selalu saya lakukan di manapun saya bertugas,” tambahnya.

“Ini adalah cara saya yang paling efektif untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan mengetahui kondisi wilayah dan masyarakat di wilayah saya, pemerintah itu harus dekat dengan warganya,” tukas Ancha. (Gun)

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Gubernur Sulsel Lepas 120 Tenaga Pendamping Gizi Desa Atasi Stunting

Pemerintahan

Tok! DPRD Makassar dan Pemkot Tetapkan APBD Perubahan Rp4,6 Triliun

Pemerintahan

Wali Kota Danny Harap Unhas Jadi Contoh Penerapan ZI WBK dan WBBM

Pemerintahan

68 Siswa dan Guru Positif Covid, Disdik Makassar Stop Pembelajaran Tatap Muka

Indonesiaku

Ketua PKK Sulsel Hadiri Festival Anak Disabilitas di SLB Negeri Makassar

Pemerintahan

Tahun 2023, Pemprov Sulsel Prioritaskan Perbaikan Ruas Jalan Pattalassang Gowa

Pemerintahan

Jaksa Agung Tegaskan Perihal Pentingnya Konsep Penegakan Hukum Humanis

Pemerintahan

Pemkot Makassar Kembali Raih WTP, Danny: Kekuatan SDM Kita Sangat Berpengaruh