Home / Pemerintahan

Minggu, 16 Januari 2022 - 16:55 WIB

Atasi Kemacetan, Bundaran di Depan BTP Segera Dibangun Tahun Ini

MAKASSAR, MERATA.NET – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar berencana membangun bundaran. Tepatnya di depan Bumi Tamalanrea Permai (BTP), Jalan Perintis Kemerdekaan.

Disampaikan Kepala Dinas PU Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir, pengerjaan ditargetkan mulai tahun ini. Mengingat jalan depan BTP merupakan wewenang pusat, pihaknya pun saat ini tengah melakukan koordinasi.

“Sudah disiapkan anggaran, demi mengurai kemacetan. Di depan BTP itu nanti dibuatkan bundaran sama mungkin seperti depan cpi karena disana setiap hari macet makanya disitu akan dilakukan bundaran,” ujarnya, Minggu (16/01/2022).

Desainnya, menyerupai bundaran di depan CPI, jalan metro tanjung bunga. Tujuannya, mengurai kemacetan kerap terjadi di wilayah tersebut.

“Jalan itu kan nasional, kita bangun kita koordinasi kita akan menyurat dan perlihatkan kita punya desain, sudah ada tinggal dikoordinasikan dengan pihak terkait,” jelasnya.

Zulhaelsi juga menyebut, Dinas PU mendapatkan alokasi anggaran sebesar Rp897,6 Miliar. Anggarannya berasal dari APBD 2022.

Rincian penggunaan terbesar untuk infrastruktur jalan. Pagu anggaran untuk jalan kota sekitar Rp67 Miliar, jalan lingkungan Rp74 Miliar, jalur pedestrian Rp36 Miliar dan penataan simpang jalan sebesar Rp15 Miliar.

“Anggaran Rp897,6 miliar sebagian besar akan digunakan untuk pembangunan hingga rehabilitasi sejumlah program infrastruktur,” tuturnya.

Adapun proyek prioritas diantaranya japparate, bundaran BTP dan smart panyingkul. Selain itu, pedestrian di sepanjang Jalan Landak dan Sungai Saddang. Ada juga pembangunan gedung seperti New Balai Kota, Makassar Government Center di Taman Macan.

“Itu memang prioritas itu kita laksanakan dan segera mungkin persiapkan dokumen perencanaannya,” tukasnya. (Gun)

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Hari Terakhir di Australia, Wawali Makassar Beberkan Strategi Minimalkan Risiko Bencana

Pemerintahan

Pemkab Gowa Berikan Reward Umrah kepada 5 ASN yang Khatam Qur’an Tiga Kali Selama Ramadan 1444 Hijriah

Pemerintahan

Wali Kota Danny Kukuhkan Pakandatto, Ini Tugasnya

Pemerintahan

Dharma Wanita Dinas Pertanahan Makassar Bagikan Ratusan Takjil

Pemerintahan

Wali Kota Makassar Hadiri Pisah Sambut Pangdivif 3 Kostrad di Pakatto

Pemerintahan

Gubernur Sulsel Bersama Forkopimda Pantau Situasi Kamtibnas Malam Pergantian Tahun

Internasional

Bertemu PM Jepang, Wapres Tekankan Kerjasama Strategis Indonesia – Jepang

Indonesiaku

Larangan Sementara Penjualan Obat Sirup, Aliyah Mustika: Kita Semua Harus Patuh