Home / Bisnis / Teknologi

Kamis, 17 Februari 2022 16:46- WIB

Gojek Makassar Launching Proteksi Ekstra, Paling Aman dan Higienis

Makassar, Merata.Net – Gojek terus menjadi pelopor dan selalu terdepan dalam menyediakan layanan paling aman dan higienis di tengah pandemi COVID-19. 

Tidak hanya menerapkan protokol terlengkap dengan standar tertinggi sejak awal pandemi COVID-19, Gojek juga mendorong vaksinasi bagi ratusan ribu mitra driver melalui posko vaksinasi khusus mitra driver. Upaya ini disambut baik dan hampir seluruh mitra driver merasa Gojek peduli dengan kesehatan mitra.

Kini, komitmen Gojek tersebut diperkuat dengan inovasi GoRide dan GoCar Protect+ yang akan segera diimplementasikan bagi pelanggan dan mitra driver di bulan Februari ini.

Sejak awal pandemi, Gojek terus menghadirkan Proteksi Ekstra yang difokuskan pada tiga pilar utama. Pertama, Pilar Edukasi melalui rangkaian kopdar untuk mengajak mitra makin taat protokol kesehatan dan melakukan vaksinasi.

Selanjutnya, Pilar Teknologi yang menghadirkan ragam fitur seperti ceklis protokol kesehatan pada aplikasi pelanggan dan mitra driver, fitur Selfie Verifikasi Masker di aplikasi mitra driver, serta status vaksinasi mitra yang sudah dapat dilihat di aplikasi pelanggan. Terakhir,  Pilar Infrastruktur yang meliputi fasilitas sekat pelindung di armada GoCar dan GoRide, serta pemasangan air purifier di ribuan armada GoCar. Inovasi GoRide dan GoCar Protect+ ini akan hadir memperkuat pilar Infrastruktur dari Proteksi Ekstra Gojek. 

Adwin Pratama selaku District Head Gojek Makassar menyampaikan, “Layanan transportasi merupakan salah satu layanan paling esensial untuk mendukung mobilitas masyarakat di Makassar yang terpaksa harus beraktivitas di luar rumah. Kami berkomitmen terus menghadirkan inovasi baru, mendukung produktivitas, dan mengurangi kecemasan masyarakat saat harus bepergian.” ujarnya

Baca Juga  Gojek Bersama Bank Sulselbar Berkolaborasi Menjaga Keberlangsungan UMKM di Kota Makassar

Adwin melanjutkan, pihaknya telah mengedukasi jutaan mitra driver mengenai pentingnya meningkatkan kepatuhan protokol kesehatan saat beraktivitas sekaligus melawan pandemi bersama-sama dengan menjalankan vaksinasi. Selain itu, Gojek juga telah mendistribusikan ratusan ribu sekat pelindung untuk mitra driver GoCar maupun GoRide. 

“GoRide dan GoCar Protect+ kami hadirkan sebagai upaya meningkatkan keamanan dan kehigienisan selama perjalanan. Dengan layanan yang dapat segera diakses ini, kami optimalkan layanan sebaik mungkin  dengan memberikan kelengkapan Proteksi Ekstra Gojek yang berstandar tertinggi, higienis dan aman kepada mitra driver kami,” lanjut Adwin.

Protect plus juga menjadi peluang bagi mitra driver untuk memperoleh pendapatan tambahan. Rata-rata kenaikan pendapatan mitra driver dari layanan ini dapat mencapai hingga 10% di setiap order.

Layanan GoCar Protect+ mendorong mitra driver yang bertugas  menjalani vaksinasi COVID-19, kemudian juga pengecekan mandiri suhu tubuh secara rutin, melengkapi kendaraan dengan sekat pelindung, serta menyediakan air purifier Sharp di kendaraan yang efektif melumpuhkan 91,3% airborne COVID-19 dalam 30 detik. Setelah sebelumnya diluncurkan sebanyak ribuan unit di Jabodetabek, Bandung, Bali dan Surabaya, kini pemasangan air purifier akan diperluas ke kota-kota besar lainnya di Indonesia.

Baca Juga  Gojek Adakan Pelatihan Bahasa Inggris Gratis Bagi Anak Mitra Driver di Makassar

Sementara itu, layanan GoRide Protect+ mendorong mitra driver  menjalani vaksinasi, pengecekan mandiri suhu tubuh mitra driver secara rutin, adanya sekat pelindung dan menyediakan fasilitas sambungan/extension kaca helm bagi mitra driver untuk semakin melindungi mitra driver dan pelanggan.

Hal senada juga diungkapkan Ardadi, S. Farm., selaku Kepala Bidang SDMK Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan.

“Saya mengapresiasi langkah Gojek yang terus berupaya untuk meningkatkan keamanan dan kehigienisan layanannya dan ini patut menjadi contoh bagi industri serupa di Makassar. Semoga standar protokol yang sudah ketat dapat menginspirasi seluruh pihak untuk terus waspada dan tidak sedikitpun melonggarkan protokol kesehatan. Satu hal yang seluruh masyarakat wajib ketahui: vaksinasi dan protokol kesehatan merupakan dua hal yang harus dijalankan secara bersamaan, dan bukan merupakan pilihan.” tukasnya

GoRide dan GoCar Protect+ akan segera hadir bagi para pelanggan di Kota Makassar. Untuk dapat menggunakan layanan ini, pelanggan harus memperbarui aplikasi Gojek ke versi paling baru.  Para pelanggan juga dapat memanfaatkan kode promo GOJEKINAJA untuk mendapatkan total potongan harga perjalanan hingga 90%. (*)

Share :

Baca Juga

Bisnis

Mengawali Tahun 2023,
XL Axiata Hadirkan “Bonus Double Kuota Setahun Penuh”

Teknologi

Lebih Canggih Vivo V29 Resmi Meluncur, Era Baru Smartphone Fotografi

Bisnis

IM3 Gandeng AirAsia rewards Berikan Kemudahan Komunikasi Bagi Traveler Mancanegara

Bisnis

Jangan Lewatkan Kalla Toyota Carnaval 2022, Beragam Promo Menarik di Nipah Park

Bisnis

NAM Air Buka Penerbangan Ke Natuna

Teknologi

Selama 2021, Cakupan Jaringan 4G XL Axiata Jangkau 96 Persen Populasi Indonesia

Bisnis

Hadirkan Fitur QRIS, Krom Bank Buat Transaksi Nasabah Lebih Fleksibel

Bisnis

VERDA Contemporary Cuisine Makassar Hadir dengan Konsep Baru