Home / Pemerintahan

Senin, 29 November 2021 16:31- WIB

73 Peserta Lolos Administrasi Lelang Jabatan Masuki Sesi Wawancara

Kepala BKPSDM Kota Makassar, Andi Siswanta Attas
(kanan).

Kepala BKPSDM Kota Makassar, Andi Siswanta Attas (kanan).

MAKASSAR, MERATA.NET- Sebanyak 73 peserta lelang Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemerintah Kota Makassar yang dinyatakan lolos seleksi administrasi memasuki tahapan presentasi dan wawancara.

Sebelumnya, seluruh peserta lelang telah mengikuti tahapan pembuatan makalah. Hasil pembuatan makalah tersebut akan dipresentasikan hari ini, Senin 29 November hingga 3 Desember 2021.

“Kegiatan hari ini wawancaran calon peserta JPTP yang diwawancarai apa yang ditulis di makalahnya, disesuaikan dengan visi misi pak wali dengan tiga misi 24 program prioritas,” ujar Kepala BKPSDM Kota Makassar, Andi Siswanta Attas.

Pada tahap presentasi makalah dan wawancara dibagi menjadi dua kelompok, yakni kelompok keuangan dan kelompok pelayanan atau administrasi.

Baca Juga  Di Bali, Walikota Danny Paparkan Program Inovasi Sipakabaji

“Kelompok teknis atau keuangan dilakukan dua hari, 29-30 November, kelompok keuangan 1-3 Desember,” katanya.

Pada kelompok keuangan terdiri dari 10 orang, sementara kelompok pelayanan atau administrasi terdiri dari 11 orang.

“Kelompok keuangan macam-macam. mereka dari instansi ada dari Kecamatan, SKPD, ada dari Sekretaris, Kepala Bagian, Kepala Bidang dari Camat dan ada dari jabatan fungsional,” terangnya.

Peserta yang dinyatakan lulus tahapan sesi presentasi dan wawancara, mereka selanjutnya akan mengikuti tahapan uji kompetensi.

Uji kompetensi akan dilakukan di Kampus Universitas Hasanuddin pada 6-9 Desember 2021. Selanjutnya pengumuman seleksi lelang jabatan akan diumumkan pada 14 Desember. Panitia Seleksi (Pansel) akan mengumumkan  peserta yang dinyatakan lulus seleksi sebanyak-banyaknya 3 orang.

Baca Juga  Hujan Guyur Makassar, Danny Perintahkan SKPD dan Posko Recover Center Siaga 24 Jam

“Itu kami sampaikan ke pejabat pembina kepegawaian dalam hal ini Wali Kota Makassar,” jelasnya.

Adapun kelompok keuangan yang menjalani tahapan dihari pertama antara lain Shafwan, Muh Fuad Azis, Tajuddin, Ansuard, Dahyal, Syamsul Bahri. Kemudian Ahdi Abidin Malik, Dakhlan, Firman Hamid Pagarra, dan Zulkifly.

Sementara peserta lelang kelompok keuangan di hari kedua adalah Muh Iqbal, Hasanuddin, Fahyuddin, Azhar Anwar, Alamsyah Sahabuddin. Selanjutnya Iswadi, Helmy Budiman, A. Asma Z Ekayanti, Muh Roem, Zuhaelsi Zubir, Benyamin B Turupadang. (Jan/Rik)

Share :

Baca Juga

Pemerintahan

Wali Kota Danny Serahkan 680 SK P3K Formasi Guru 2022 di Lapangan Karebosi

Pemerintahan

Penggiat Smart Cities Amerika Helen Santiago Paparkan Dekarbonisasi Perkotaan di Rakorsus Pemkot Makassar

Pemerintahan

Hadiri Buka Puasa Batalyon 120, Danny Ingatkan Tetap Jaga Kekompakan Agar Makassar Aman

Pemerintahan

Pj Gubernur Sulsel Motivasi Jajaran Bapenda dan BKAD

Pemerintahan

Kepala Bappeda Hadiri Rapat Pansus RPJPD 2025-2045 di DPRD Kota Makassar

Pemerintahan

Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan 1 Ton Beras ke Korban Banjir di Pallantikang, Bangkala, Jeneponto

Pemerintahan

Wali Kota Danny Ajak Konsulat Jenderal Filipina Tampil di Festival F8

Pemerintahan

Ketua MPR RI, Bamsoet Diangkat Sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir